Salut! Meski Dilakukan Spontan, Baksos Member Nouvo Lovers Bantu Korban Kebakaran di Jakarta Utara ini Patut Diacungin Jempol!

Salut! Meski Dilakukan Spontan, Baksos Member Nouvo Lovers Bantu Korban Kebakaran di Jakarta Utara ini Patut Diacungin Jempol!


Baksos Spontan Member Nouvo Lovers Buat Korban Kebakaran di Jakarta Utara||Stephan

"Banyak cara bisa dilakukan untuk berbuat baik pada sesama. Seperti dilakukan para anggota Nouvo Lovers ini, buat korban kebakaran di Jakarta Utara."

BIKERSEXPERT: Banyak hal positif bisa dilakukan untuk membantu sesama yang sedang kesusahan. Contoh seperti dilakukan para pencinta Yamaha Nouvo ini.

Para pengguna motor matik di bawah perkumpulan Nouvo Lovers baru saja menggelar baksos pada korban kebakaran di daerah Kebon Bawang, Tanjung Priuk, Jakut.


Dalam Hitungan Menit, Ratusan Rumah Ludes Dilalap si Jago Merah||Stephan

Hebatnya, hal tersebut dilakukan tanpa direncanakan alias spontanitas dari salah seorang member Nouvo Lovers yang kemudian disambut antusias member lainnya.   

Baksos dadakan untuk korban kebakaran di Lagoa Kanal, Kebon Bawang, Tanjung Priuk Jakarta Utara itu dilakukan pada Sabtu Sore, 9 Oktober 2021.

BACA JUGA:Komentari Circuit of The Americans, Fabio Quartararo Sebut COTA Seperti Trek Motocross dan Bumpy, Berbahaya Buat Pembalap!

Ya itu, baksos itu pun dilakukan secara spontan alias dadakan. Begitu muncul ide untuk membantu sesama, mereka pun langsung berkumpul dan menyambangi lokasi kebakaran.

"Rasa kemanusiaan saya timbul begitu ada musibah di sekitar tempat tinggal saya," bilang Yogi Saputra dari ZonaNouvoCilincing.

Menurut Yogi, kejadian kebakaran berlangsung pada Hari Kamis Siang 7 Oktober 2021 itu begitu cepat, sehingga puluhan rumah hangus dilalap si jago merah.

+++++

Diperkirakan, sekitar 250 KK kehilangan tempat tinggal. "Makanya langsung memberi info ke teman-teman Nouvo Lovers untuk mengumpulkan dan menyalurkan bantuan kepada yang membutuhkan," sambung Yogi yang bertugas sebagai juru bicara.

BACA JUGA:Hasil Kualifikasi MotoGP Amerika 2021: Bagnaia Kembali 'Menggila', Sukses Raih Pole Position, Pembalap Lain Perlu Waspada!

Temukan konten bikersexpert.com menarik lainnya di Google News

Sumber: stephan